TINJAUAN LANGSUNG KE LAPAK UMKM DAN POS PELAYANAN LEBARAN DI KOTA MADIUN
Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Dan Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Madiun Sunardi Nurcahyono, S.S.TP.,M.Si melakukan tinjauan langsung ke lapak UMKM dan pos pelayanan Lebaran di Kota Madiun. Kegiatan tersebut dilakukan guna memastikan kesiapan dan pelayanan yang optimal dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri, 21/April/2023.
Dalam kunjungannya, Kepala Satpol PP Dan Damkar Kota Madiun, Sunardi Nurcahyono, S.S.TP.,M.Si didampingi oleh Plt Sekretaris Suwarno SH, dan Kabid Tramtibum Linmas Gamal Arfan Afandie, S.STP.,M.Si. Mereka mengunjungi berbagai lapak UMKM yang berlokasi di pusat pahlawan street center. Mereka berinteraksi dengan para pelaku UMKM dan mendengarkan masukan serta keluhan yang mereka sampaikan. Tujuan dari kunjungan ini adalah untuk memastikan bahwa keberadaan UMKM tetap terjaga dan berkontribusi positif terhadap perekonomian Kota Madiun.
Selanjutnya, rombongan tersebut melanjutkan tinjauan ke pos pelayanan Lebaran yang telah disiapkan oleh pemerintah Kota Madiun. Pos pelayanan Lebaran merupakan tempat yang strategis bagi masyarakat untuk mendapatkan informasi, bantuan, dan pengamanan selama masa Lebaran. Kepala Satpol PP dan Damkar Kota Madiun berdialog dengan petugas di pos tersebut, memastikan bahwa mereka siap memberikan pelayanan yang baik dan cepat dalam menghadapi berbagai situasi yang mungkin terjadi.
Dengan tinjauan langsung ini, diharapkan bahwa kesiapan lapak UMKM dan pos pelayanan Lebaran yang terjaga dengan baik akan memberikan kenyamanan dan keamanan bagi masyarakat selama libur Lebaran. Pemerintah Kota juga berkomitmen untuk terus berupaya memberikan pelayanan yang optimal serta menjaga situasi yang kondusif bagi masyarakat selama perayaan Hari Raya Idul Fitri.
Salam Praja Wibawa Dan Salam Yudha Brama Jaya
@pemkotmadiun_
@madiuntoday.id
@satpolpp_jatim
@ditpolpp_linmas
@ditpolpplinmas_kemendagri
#pemkotmadiun
#madiunkotapendekar