Pengamanan PSC 20 11 2021
Sabtu, 20 Agustus 2021 melaksanakan kegiatan pengamanan & penegakkan penerapan protokol kesehatan sebagai upaya pencegahan penularan wabah Covid 19 dan untuk merubah perilaku masyarakat yang abai terhadap protokol kesehatan di Pahlawan Street Center ( PSC ), terbagi menjadi 3 Shift dengan waktu pelaksanaan – pukul 00.01 s/d 08.00 WIB – pukul 07.00 s/d 15.30 WIB dan – pukul 14.00 s/d 23.45 WIB personel terus lakukan kegiatan guna terwujudnya ketentraman dan ketertiban di lokasi tersebut.
Tak henti – hentinya selalu mengingatkan terus disiplin dan patuhi protokol kesehatan khususnya dalam pemakaian masker, menghindari kerumunan, dan memberi teguran kepada pengunjung yang menaiki patung, menertibkan parkir liar dan penertiban PKL hingga ikut membantu masyarakat yang menyebrang jalan.
Dalam kegiatan tersebut juga telah membagikan masker kepada masyarakat yang berkunjung di lokasi PSC.
Warga masyarakat yang lupa membawa masker, kami himbau untuk mendatangi Gerai masker Gratis yang beroprasional mulai pagi hingga malam hari, nanti kami bagikan 1 paket masker gratis / tanpa ada pungutan biaya dan sekali lagi kami himbau tidak usah ragu dan malu untuk mendatangi gerai masker gratis, langsung saja menuju ke gerai masker gratis. Mari Sobat terus tingkatkan disiplin protokol kesehatan, jangan Kendor !! Gunakan Maskermu Untuk Melindungiku Dan Maskerku Untuk Melindungimu ( Kepala Seksi Perlindungan Masyarakat).