SATUAN POLISI PAMONG PRAJA DAN PEMADAM KEBAKARAN KOTA MADIUN

Loading

SATUAN POLISI PAMONG PRAJA DAN PEMADAM KEBAKARAN KOTA MADIUN

Kunjungan Kodim 0803 Madiun 07 10 2021

Kunjungan Kodim 0803 Madiun 07 10 2021

Satpol PP dan Damkar Kota Madiun menerima kunjungan dari Kodim 0803 Madiun pada Pagi ini, kamis 7 Oktober 2021 dengan acara kegiatan berlatih bersama dengan petugas Satpol PP dan Damkar terkait penanggulangan kebakaran yang dapat terjadi dimanapun dan kapanpun.

Pada hari ini datang ke garasi Satpol PP dan Damkar untuk pelatihan adalah personil Inti BKO dari Papua sejumlah 20 orang yang diterima langsung oleh Kabid Damkar&Penyelamatan dan Kasi Operasional Pemadaman&Penyelamatan yang berkenan mendampingi kegiatan hingga acara selesai.

Pelatihan kali ini terkait pemadaman menggunakan peralatan tradisional dan penanggulangan kebakaran pada kompor gas serta operasional menggunakan unit damkar.

Menurut Kasi Operasional Pemadaman dan Penyelamatan ” kegiatan ini digunakan sebagai modal awal untuk para personil dalam menghadapi terjadinya kebakaran yang mungkin saja dapat dijumpai saat bertugas dan tentunya dapat menanggulangi semaksimal mungkin sehingga kebakaran tidak sampai menimbulkan korban baik dari materi maupun nyawa manusia.

https://www.instagram.com/p/CUu3r5NpGMx/?utm_medium=share_sheet
Bagikan Tautan :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Open chat
Hallo Sobat Praja&Sobat Yudha Brahma Jaya, ada yang Bisa kami bantu ?