Pelatihan Pencegahan dan Penanggulangan Kebakaran Bagi DWP
Anggota Dharma Wanita Persatuan Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran Kota Madiun melaksanakan kegiatan pelatihan di Rowo Bening Edupark, pada Selasa, 8 November 2022.
Bersinergi dalam pelatihan dalam pencegahan dan penanggulangan kebakaran untuk mempererat persatuan dan kesatuan anggota Dharma Wanita Persatuan Satuan Polisi Pamong Praja Dan Pemadam Kebakaran Kota Madiun.
Dulu dalam sejarahnya kita kenal pemadam kebakaran kinerjanya menunggu waktu, yaitu ketika terjadi kebakaran kita baru bergerak dan saat ini telah mengalami modernisasi, menjadi berubah berkinerja dengan langkah pencegahan pemadamam kebakaran, seperti kegiatan sosialisasi lewat tindakan preventif dengan memberikan pelatihan kepada masyarakat dan instansi lainnya, Drs.Supriyono Kepala Bidang penegakkan Peraturan Perundang Undangan.
Materi pelatihan yang telah disampaikan pada waktu tersebut yaitu tugas pokok dan fungsi pemadam kebakaran, teori dasar api, penanganan kebocoran gas elpiji, pengetahuan tentang APAT (alat pemadam api tradisional ) dan APAR (alat pemadam api ringan) dan praktek pemadaman api dengan metode tradisional dan modern.
Kepala Satpol PP dan Damkar Kota Madiun menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan refresing yang bermanfaat bagi keluarga maupun lingkungan dan kita refres kembali mudah mudah dengan ini akan membentuk satu kesatuan dan menanamaka jiwa kekompakan, saling mendukung tentunya sesuai dengan porsinya masing – masing.
Ketua DWP Dharma Wanita Satpol PP dan Damkar, Ivana Sunardi Nurcahyono S.IP yang turut serta dalam acara tersebut juga menyampaikan bahwa pelatihan pencegahan kebakaran ini sangat diperlukan mengingat bencana kebakaran ini dapat mengancam siapapun, dimanapun termasuk dapat menimpa kita termasuk para ibu-ibu DWP Satpol PP dan Damkar Kota Madiun karena mereka ini selalu berdekatan dengan api maka diperlukan perhatian melalui dengan pelatihan materi pemadaman kebakaran agar dalam pemanfaatan api tidak menjadikannya sebagai bencana yang dapat merugikan harta maupun nyawa.
Dan beliau saat dalam pelatihan pemadaman apai mengaku sempat merasa tegang dan panik, namun berhasil menguasai diri untuk memadamkan api, seperti yang dikatakan instruktur sebelumnya.
Salam Praja Dan Salam Yudha Brama Jaya
Dokumentasi Foto Lain Klik Disini
@pemkotmadiun_
@satpolpp_jatim
@ditpolpp_linmas
@ditpolpplinmas_kemendagri
Ditpolpp Linmas
@ditjenbinaadwil