SATUAN POLISI PAMONG PRAJA DAN PEMADAM KEBAKARAN KOTA MADIUN

Loading

SATUAN POLISI PAMONG PRAJA DAN PEMADAM KEBAKARAN KOTA MADIUN

Rapat Koordinasi Antara Satpol PP dan Bawaslu: Memastikan Kepatuhan APK/APS

Rapat Koordinasi Antara Satpol PP dan Bawaslu: Memastikan Kepatuhan APK/APS

Kota Madiun, 10 Oktober 2023 – di Aula Praja Wibawa, digelar rapat koordinasi antara Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran Kota Madiun dan Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu). Rapat tersebut bertujuan untuk membahas koordinasi terkait Alat Peraga Kampanye (APK) dan Alat Peraga Sosialisasi (APS) dalam rangka pemilihan umum yang akan datang.

Perwakilan dari Bawaslu membuka pertemuan dengan menyampaikan informasi mengenai sub tahapan pemilu sosialisasi yang didasarkan pada Peraturan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Nomor 15 Tahun 2023 tentang kampanye pemilihan umum. Mereka menekankan pentingnya menjalankan sosialisasi ini sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan. Diskusi ini diharapkan dapat menyamakan persepsi dan langkah-langkah yang akan diambil dalam penertiban dan pencegahan terkait APK/APS di Kota Madiun.

Dalam tanggapannya, Ka Satpol PP dan Damkar Kota Madiun, Sunardi Nurcahyono,S.STP.,M.SI menyoroti tekanan politik yang lazim terjadi selama tahun politik dan mengakui pentingnya koordinasi terkait APK/APS. Beliau menekankan bahwa semua reklame harus memiliki izin, termasuk yang dipasang jalan protokol.

Dan beliau menegaskan bahwa APK yang ditempatkan harus berdiri sendiri dan tidak boleh ditempel atau ditancapkan di pohon-pohon dan antar tiang. Kecuali hanya dalam situasi kunjungan delegasi, pejabat, atau tokoh tertentu, boleh dipasang banner, tetapi tetap harus mematuhi aturan yang berlaku. Terkait tempat pemasangan APK, beliau meminta agar hal ini dikomunikasikan dengan segera untuk memastikan sesuai peraturan daerah.

Rapat koordinasi ini diakhiri dengan kesepakatan bahwa apabila Bawaslu menemukan pelanggaran terkait APK/APS, mereka akan berkoordinasi dengan Satpol PP dan Damkar Kota Madiun. Kerjasama yang erat antara Bawaslu dan Satpol PP dan Damkar Kota Madiun diharapkan dapat memastikan jalannya pemilihan umum yang bersih dan sesuai dengan peraturan yang berlaku di Kota Madiun.

Dokumentasi lain disini


@pemkotmadiun_
@madiuntoday.id
@satpolpp_jatim
@ditpolpp_linmas
@ditpolpplinmas_kemendagri
#pemkotmadiun
#madiunkotapendekar
#105tahunkotamadiunmajumendunia
#majumendunia

Bagikan Tautan :
Open chat
Hallo Sobat Praja&Sobat Yudha Brahma Jaya, ada yang Bisa kami bantu ?