Kebakaran Lahan Tebu Di Jl Marga Jaya
Kebakaran terjadi di lahan tebu yang terletak di Jl Marga Jaya, Kelurahan Kanigoro, Kota Madiun. Tim Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan dari Satpol PP dan Damkar Kota Madiun bergerak cepat setelah menerima laporan kebakaran dari seorang pelapor bernama Noval pada pukul 16.08 WIB (8/9).
Setelah tiba di lokasi, petugas segera melakukan koordinasi dan pemeriksaan awal. Pemadaman dilakukan dengan cepat dan efektif, diikuti dengan penyisiran di area sekitar untuk memastikan tidak ada titik api yang tersisa. Berdasarkan dugaan awal, kebakaran ini disebabkan oleh aksi membakar sampah secara sembarangan. Beruntung, sekitar pukul 17.00 WIB, api berhasil dipadamkan sepenuhnya sehingga kerugian lebih lanjut dapat dicegah.
Meskipun tidak ada laporan korban jiwa, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran Kota Madiun, Sunardi Nurcahyono, S.STP.,M.Si menghimbau agar warga lebih berhati-hati dalam membuang dan membakar sampah guna mencegah kejadian serupa di masa mendatang.
@pemkotmadiun_
@satpolpp_jatim
@ditpolpplinmas_kemendagri
@sdmdamkar_official
@eddysupriyanto_
@sunardinurcahyono
@ppidkotamadiun
#pemkotmadiun #kotamadiun #kotapendekar #suaramadiun #madiuntoday #wisataindonesia #madiun #jatim #wisatamadiun #beritabaik #madiunhits #wisatatanpavisa #kemendagri #ditpolpplinmas_kemendagri #sdmdamkar #satpolpp #damkar #madiunkotapendekar #majumendunia #eddysupriyanto #pjwalikota #pjwalikotamadiun #sunardinurcahyono #ppidkotamadiun